ALUMNI BERBAGI
Yogyakarta – Kamis, 28 April 2016 acara alumni berbagi dilaksanakan pada pukul 16.00 hingga 17.30 WIB. Acara yang bertempatkan di ruang 3.4 Gedung Teknik Geodesi FT UGM ini dihadiri oleh Bapak Bilal Ma’ruf selaku ketua unit pengembangan SDM, Aset, Sistem Informasi, SHE; Bapak Abdul Basith selaku Sekretaris Prodi S1, Bapak Purnama Budi Santosa selaku Sekretaris Departemen, dan Bapak Priyono Nugroho selaku Ketua Departemen Teknik Geodesi FT UGM serta mahasiswa geodesi mulai dari angkatan 2015 hingga 2012.
Acara ini merupakan salah satu progam kerja dari departemen HAAL (Hubungan Antar Alumni dan Lembaga). Acara ini mendatangkan salah satu alumni geodesi atau biasa disebut dengan KATDESI (Keluarga Alumni Teknik Geodesi) yaitu Bapak Baron Yuri Setyawan, beliau merupakan alumni geodesi angkatan 1994 yang tengah bekerja di PT. Wirakarya Sakti SINARMAS Forestry sebagai Senior Manager Strategic Trainer. Tempat dimana bapak Baron bekerja ini bergerak dibidang pengelolaan perusahaan-perusahaan hutan tanaman industri yang beroperasi di pulau Sumatera dan Kalimantan. SINARMAS Forestry merupakan pemasok bahan baku kayu ekaklusid melalui anak perusahaan di Provinsi Riau, Jambi, Kalimantan Barat, dan Kalimantan TImur.
Lalu peran geodesi disini apa? Peran dari pengaplikasian bidang ilmu geodesi dalam concern pekerjaan ini yaitu dalam hal pemetaan hutannya. Bidang bidang ilmu kegeodesian yang diterapkan dalam forest survey / pemetaan hutan ini antara lain yaitu land Surveying yang mencakup Survey Topografi, Survey Kadastral, dan Survey Hidrografi. Peran geodesi yang lain dalam mengelola hutan yakni :
- Planning, peran geodesi disini ialah memetakan daerah hutan dengan mengaplikasikan bidang ilmu geodesi seperti survey topografi dan survey kadastral. Dari sini diharapkan kepada seluruh mahasiswa geodesi dapat lebih memahami bidang ilmu geodesi dan penerapannya sehingga saat terjun di dunia kerja dapat mengaplikasikannya dengan professional.
- Land Preparation, peran geodesi disini ialah penerapan micro planning yaitu menerjemahkan rencana di dalam peta yang kemudian dilakukan stake out di lapangan.
- Plantation, peran geodesi disini yaitu penerapan operational boundary yakni pengukuran tata bekas konsesi, pengukuran realisasi pekerjaan dan pengukuran infrastruktur .
- Monitoring – Controlling. Dalam monitoring dan Controlling ini peran geodesi yaitu dalam penerapan GIS – RMIS (Registry Monitoring Insurance Services) , LUC/Updating /Measurement, Versioning, Web Service,dan Engine GIS Server.
- Monitoring dan Controlling, peran geodesi disini adalah dalam Image processing, photogrametri, SFM – UAV.
- Harvestry, bidang ini menerapkan teknologi kegeodesian seperti GPS tracking dan Teknologi RADAR (Radio Detection and Ranging).
Dari ini dapat disimpulkan bahwa banyak sekali lapangan pekerjaan yang terbuka untuk lulusan geodesi yang tidak selalu berhubungan dengan BPN ataupun BIG. Salah satunya yaitu di PT Wirakarya Sakti SINARMAS Forestry. Dan dengan kuliah umum ini diharapkan dapat memberikan informasi dan gambaran untuk turun dalam dunia kerja dan dapat menigkatkan profesionalitas dalam penerapan ilmu geodesi. (Yoga,2014)